Momen Spesial HUT ke-59, Bank Kalsel Bagikan Paket Ramadhan

KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU – Berbagi saat Ramadhan menjadi momen spesial Bank Kalsel memperingati HUT ke-59 tahun 2023.

Bank Kalsel menyerahkan secara simbolis paket Ramadhan kepada 300 pensiunan ASN dan 34 wartawan Kota Banjarbaru, Rabu (29/3/2024) siang.

“Kegiatan ini dilakukan berkenaan dengan ulang tahun Bank Kalsel yang ke-59, hari ini kami hadir di kantor Wali Kota Banjarbaru, sebagai pemegang saham dan kami turut menyerahkan bantuan bingkisan bagi pensiunan ASN dan juga media,” ujar Fachrudin Plt Direktur Bank Kalsel, Rabu (29/3/2023) siang.

“Ini sebagai bentuk kepedulian kami, terhadap yang bekerjasama dengan kami dan juga sebagai bentuk rasa syukur kami pada ulang tahun yang ke-59 ini, dan pas momennya di bulan Ramadhan,” tuturnya

 

Baca juga: Catatan Debat di Ruang Rapat, Jejangkit Terhimpit Buangan Air Perkebunan Kelapa Sawit

Selain itu, Bank Kalsel juga berbagi dengan masyarakat di sekitar kantor sebagai kepedulian terhadap warga.

“Setidaknya ini bisa membantu pensiunan ASN, para wartawan dan warga sekitar kantor, kegiatan ini kami lakukan merata di seluruh Kalsel,” sebut Fachrudin.

Sementara itu, Wali Kota Banjarbaru HM Aditya Mufti Ariffin yang memberikan paket Ramadhan mengucapkan terima kasih atas kepedulian dari Bank Kalsel untuk masyarakat di Kota Banjarbaru.

Bank Kalsel menyerahkan secara simbolis paket Ramadhan kepada 300 pensiunan ASN dan 34 wartawan Kota Banjarbaru, Rabu (29/3/2024) siang. Foto: medcenbjb

“Mudah-mudahan bantuan ini bermanfaat di bulan Ramadhan, tengah terjadinya kenaikan harga dari beberapa komoditi, semoga Bank Kalsel semakin maju dan menjadi terdepan kebanggaan orang Banua,” katanya.

Paket Ramadhan ini tidak hanya diberikan kepada pensiunan ASN dan wartawan di Kota Banjarbaru saja, juga diberikan di seluruh kabupatan kota di Provinsi Kalsel, sebagai bentuk kepedulian terhadap pihak yang sudah bekerjasama dengan Bank Kalsel. (Kanalkalimantan.com/al)

Reporter : al
Editor : kk

Artikel Momen Spesial HUT ke-59, Bank Kalsel Bagikan Paket Ramadhan pertama kali tampil pada Kanal Kalimantan.


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Longsor Tambang Emas Kotabaru: 11 Orang Meninggal Dunia, 2 Jasad Masih Dicari 

Pemkab Tanbu Apel Peringatan HUT ke-51 Korpri, Ini Pesan Sekda Ambo Sakka 

Berkas Perkara Dilimpahkan KPK, Mardani H Maming Segera Disidangkan di Pengadilan Tipikor Banjarmasin