Jukir Lapangan Murdjani Panen Cuan, Retribusi Parkir ke PAD Banjarbaru Naik

KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU – Juru parkir (Jukir) di seputaran Lapangan dr Murdjani Kota Banjarbaru meraup cuan lebih banyak. Ya, karena banyak masyarakat dari berbagai penjuru berkunjung ke Banjarbaru Ramadhan Festival Ramadhan 2023.

Jika mujur per hari para Jukir mampu melayani 100 – 200 kendaraan yang datang selama sepekan terakhir.

Salah seorang Jukir di Lapangan dr Murdjani, Nasih mengatakan, jumlah pengunjung yang menitipkan kendaraan di lokasi parkir yang dikelolanya terjadi peningkatan ketika akhir pekan.

“Malam Minggu dan malam Senin lumayanlah,” ungkapnya, Kamis (30/3/2023).

 

Baca juga: Banjarbaru Ramadhan Festival Abai soal Imbauan Waktu Tutup Lapak

Untuk tarif parkir sepeda motor Rp 3 ribu , dalam sehari mampu menghabiskan 200 lembar karcis pada akhir pekan. Sedangkan untuk hari biasa hanya bisa menghabiskan 100 lembar karcis.

“Lebih ramai lagi kedepannya, serta tidak hujan,” harapnya.

Pengesahan lembar karcis parkir Pemko Banjarbaru. Foto : ibnu  

Kepala Unit Pelaksana Teknis Perparkiran, Adi Royyan Pratama mengatakan, parkir di Lapangan dr Murdjani pihaknya menerapkan sistem insidentil dengan membayar Rp 1,5 juta per hari.

“Jika insidentil, mereka harus bayar didepan,” sebutnya.

Selama 26 hari Banjarbaru Ramadhan Festival 2023, Pemko Banjarbaru akan meraup Pendapatan Asli Daerah (PAD) Rp 39 juta.

Dibandingkan dengan hari biasa tanpa ada event, diakui Adi Royyan, pihaknya lebih banyak mendapat pemasukan PAD selama Ramadhan ini. Pasalnya pada hari biasa, dikatakanya pengelola parkir di Lapangan Murjani hanya menyerahkan Rp 8 juta per bulan sebagai retribusi parkir di kawasan tersebut.

“Jadi tentu ini lebih banyak ketimbang hari biasanya,” ujarnya.

Baca juga: Diduga Dibunuh, Lelaki Tewas Penuh Darah di Kebun Karet Desa Mangkauk

Akan tetapi, Adi Royyan mengaku, pihaknya tidak dapat berbuat banyak mengenai lokasi penataan perparkiran dalam pelaksanaan Pasar Ramadhan.

Hal itu dikarenakan seluruh luasan lapangan yang lokasinya tepat berhadapan dengan gedung Balai Kota tersebut sudah dipenuhi oleh stan pedagang.

“Jadi mau tidak mau untuk parkirnya kita manfaatkan ruas jalan yang ada di sekitar lapangan Murdjani,” ungkapnya

“Mulai dari ruas jalan utama sekeliling lapangan, sampai di jalan poros yang jadi penghubung ke lapangan kita manfaatkan sebagai lokasi parkir,” tambahnya.

Namun dipastikan Adi Royyan, dalam pengelolaan parkir di kawasan Lapangan dr Murdjani selama Banjarbaru Ramadhan Festival 2023 tidak akan sampai terjadi penumpukan kendaraan.

“Petugas kami berupaya keras supaya tetap rapi, yang jelas kami tidak akan sampai menutup ruas jalan demi parkir. Dan juga tidak penggangu para pengguna jalan lain,” pungkasnya. (Kanalkalimantan.com/ibnu)

Reporter : ibnu
Editor : bie

Artikel Jukir Lapangan Murdjani Panen Cuan, Retribusi Parkir ke PAD Banjarbaru Naik pertama kali tampil pada Kanal Kalimantan.


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Longsor Tambang Emas Kotabaru: 11 Orang Meninggal Dunia, 2 Jasad Masih Dicari 

Pemkab Tanbu Apel Peringatan HUT ke-51 Korpri, Ini Pesan Sekda Ambo Sakka 

Berkas Perkara Dilimpahkan KPK, Mardani H Maming Segera Disidangkan di Pengadilan Tipikor Banjarmasin